Procedure text adalah salah satu dari 13 genre yang ajarkan di sekolah lanjutan seperti SMP/Mts maupun SMA/MA. Secara harfiah teks ini menurut Kamus Oxford Learner’s Pocket Dictionary “usual or proper way of doing”. Sedangkan menurut Kamus John Echols dan Hassan Shadily Procedure berarti “ Cara atau jalan”. Penulis belum menemukan definisi pasti mengenai apa itu Procedure text. Akan tetapi penulis memiliki referensi yang dapat menjelaskan apa itu teks procedure.

Menurut di Buku English on Sky(EOS) Procedure Text or Procedural text is used to tell someone how to do or make something. Yaitu teks yang digunakan untuk menjelaskan atau menceritakan kepada seseorang untuk melakukan sesuatu atau membuat sesuatu.

Inggris top site
How to operate a mobile phone
The picture was from http://archive.kaskus.co.id


Di situs Media belajar Bahasa Inggris(Englishigh) dijelaskan Pengertian dari teks procedure adalah “salah satu jenis teks bahasa Inggris atau yang biasa disebut genre yang menunjukan sebuah proses dalam membuat atau mengoprasikan sesuatu yang berfungsi untuk menggambarkan bagaimana sesuatu dikerjakan melalui langkah-langkah yang teratur”

Di situs Referensi Bahasa Inggris (Englishindo) dijelaskan pengertian atau definisi Teks Procedure yaitu :Ada tiga definisi "umum" mengenai procedure text : (1)Texts that explain how something works or how to use instruction / operation manuals e.g. how to use the video, the computer, the tape recorder, the photocopier, the fax. (2) Texts that instruct how to do a particular activity e.g. recipes, rules for games, science experiments, road safety rules. (3) Texts that deal with human behaviour eg how to live happily, how to succeed”

Di dalam buku yang disusun oleh Sri Mulyati tentang genre, tujuan dari siswa mempelajari teks procedure ini adalah supaya mereka nantinya diharapkan memperoleh kecapaka/keterampilan hidup(life skill) seperti : menjadi seorang sales promoter yang dapat memperagakan dan menawarkan produk tertentu yang akan dijualnya kepada konsumen, menjadi seorang pencipta resep makanan/minuman dan lain sebagainya.

Tujuan/Social Fuction Teks Procedure:
To describe how something is accomplished through a sentence of actions or steps

Generic Structure Teks Procedure :
ü  Goal/aim : Berisi tentang tujuan yang akan dicapai
ü  Material  : Berisi tentang bahan-bahan, materi serta alat-alatnya
ü  Steps      : Serangkaian langkah-langkah yang ditempuh untuk mencapai                    goal tersebut.
Language features atau ciri kebahasaan Teks Procedure:
·         Menggunakan kalimat imperatives/perintah
·         Penggunaan Simple present tense
·         terdapat Material processes (action verbs)
·         menggunakan temporal sequences(action in order)
·         Adverbial of time and place
·         Numbering to indicate sequence

Contoh Procedure Text:

Title/goal:
Using a cellphone to make a phone call

Material:
Things you need :
1.   A cell phone
2.   A phone number

Steps/procedures:
1.   Turn the phone on
2.   Dial the number you want to call
3.   Press the Call or send button
4.   Wait for the ringing sound. Let the person on the other  end say “hello”.
5.   Speak normally
6.   When you are finished, press the End key (it’s usually red) to hang up

Contoh teks Procedure diambil dari Buku English On Sky(EOS).

Sampai di sini dulu penjelasan dan contoh Procedure Text. Nantikan update artikel tentang procedure text selanjutnya. Semoga bermanfaat.

Referensi : English On Sky(EOS), Kurikulum 2004, Modul pembelajaran genre(Sri Muryati), Englishigh dan  Englishindo

0 comments:

Post a Comment

Thanks for coming here

 
Top